06 Januari 2014

Pengajian Masjid Raya Bintaro Jaya Tanggal 6 Jan 2014 Peggy melati sukma

Event : Pengajian Masjid Raya Bintaro Jaya
Tanggal : 6 Jan 2014
Pembicara : Peggy melati sukma
Tema : Ukhuwah Islamiyah

Peggy melati sukma

Ukhuwah, Pengertiannya persaudaraan, menuntut adanya interaksi

Imam al ghazali menyampaikan Agar tidak tertipu dunia, ada enam hal yang bisa di lakukan seorang Muslim, pada saat orang lain melakukan enam hal lainnya

1. Kalau orang lain sibuk mengumpulkan amal kebaikan dunia, maka sibukkanlah kita untuk menyempurnakan amal kebaikan itu.

2. Kalau orang lain menyibukkan diri dengan mengerjakan ibadah-ibadah sunnah, maka sibukkanlah diri kita untuk menyempurnakan ibadah-ibadah wajib.

3. Kalau orang lain disibukkan dengan urusan-urusan lahiriyah, maka sibukkanlah kita dengan urusan bathiniyah.

4. Kalau orang lain disibukkan dengan mengoreksi keburukan-keburukan orang lain, maka sibukkanlah kita untuk mengoreksi keburukan-keburukan diri.

5. kalau orang lain sibuk untuk memakmurkan dunianya, maka sibukkanlah kita untuk memakmurkan kehidupan akhirat.

6. Kalau orang lain sibuk untuk mencari dan mendapatkan pujian dari manusia, maka sibukkanlah diri kita untuk mencari dan mendapatkan pujian dari Allah Subhanahu Wa Ta'ala.

---

Mengikuti Rasulullah baik secara lahiriyah dan batiniah dengan cara Khusyuk

---

Tentang Iman, Islam, Ihsan

Dari Umar radhiallahuanhu juga dia berkata : Ketika kami duduk-duduk disisi Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam suatu hari tiba-tiba datanglah seorang laki-laki yang mengenakan baju yang sangat putih dan berambut sangat hitam, tidak tampak padanya bekas-bekas perjalanan jauh dan tidak ada seorangpun diantara kami yang mengenalnya. Hingga kemudian dia duduk dihadapan Nabi lalu menempelkan kedua lututnya kepada kepada lututnya (Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam) seraya berkata: “ Ya Muhammad, beritahukan aku tentang Islam ?”, maka bersabdalah Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam : “ Islam adalah engkau bersaksi bahwa tidak ada Ilah (Tuhan yang disembah) selain Allah, dan bahwa Nabi Muhammad adalah utusan Allah, engkau mendirikan shalat, menunaikan zakat, puasa Ramadhan dan pergi haji jika mampu “, kemudian dia berkata: “ anda benar “. Kami semua heran, dia yang bertanya dia pula yang membenarkan. Kemudian dia bertanya lagi: “ Beritahukan aku tentang Iman “. Lalu beliau bersabda: “ Engkau beriman kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya dan hari akhir dan engkau beriman kepada takdir yang baik maupun yang buruk “, kemudian dia berkata: “ anda benar“. Kemudian dia berkata lagi: “ Beritahukan aku tentang ihsan “. Lalu beliau bersabda: “ Ihsan adalah engkau beribadah kepada Allah seakan-akan engkau melihatnya, jika engkau tidak melihatnya maka Dia melihat engkau” . Kemudian dia berkata: “ Beritahukan aku tentang hari kiamat (kapan kejadiannya)”. Beliau bersabda: “ Yang ditanya tidak lebih tahu dari yang bertanya “. Dia berkata: “ Beritahukan aku tentang tanda-tandanya “, beliau bersabda: “ Jika seorang hamba melahirkan tuannya dan jika engkau melihat seorang bertelanjang kaki dan dada, miskin dan penggembala domba, (kemudian) berlomba-lomba meninggikan bangunannya “, kemudian orang itu berlalu dan aku berdiam sebentar. Kemudian beliau (Rasulullah) bertanya: “ Tahukah engkau siapa yang bertanya ?”. aku berkata: “ Allah dan Rasul-Nya lebih mengetahui “. Beliau bersabda: “ Dia adalah Jibril yang datang kepada kalian (bermaksud) mengajarkan agama kalian “. (Riwayat Muslim)

---

Hati hati dengan tipu daya dunia

Qs Al Hadid : 20

Ketahuilah, bahwa sesungguhnya kehidupan dunia itu hanyalah permainan dan suatu yang melalaikan, perhiasan dan bermegah-megah antara kamu serta berbangga-bangga tentang banyaknya harta dan anak, seperti hujan yang tanam-tanamannya mengagumkan para petani; kemudian tanaman itu menjadi kering dan kamu lihat warnanya kuning kemudian hancur. Dan di akhirat (nanti) ada azab yang keras dan ampunan dari Allah serta keridhaan-Nya. Dan kehidupan dunia ini tidak lain hanyalah kesenangan yang menipu. - See more at: http://mimbarjumat.com/al-quran-online#sthash.DacHfIk1.dpuf

---

Jauhi penyakit hati : Dendam, Gelisah, dll

---

Tentang uzlah : "Tidak ada sesuatu yang dapat memberi manfaat pada hati seseorang hanyalah uzlah (mengasingkan diri). Sebab dengan adanya uzlah itu (manusia) bisa berpikir secara luas". Uzlah adalah mengasingkan diri dari keramaian dengan tujuan untuk beribadah atau mendekatkan diri (taqarrub) kepada Allah SWT. Uzlah pernah dilakukan oleh Rasulullah SAW dengan cara mengasingkan diri ke Gua Hira. Beliau melakukannya karena tidak tahan dengan kemaksiatan dan kemusyrikan yang terjadi di masyarakat zaman itu

---

Keutamaan bermuhasabah

Umar bin Al Khattab berkata, “Hisablah dirimu sebelum dihisab dan timbanglah sebelum ditimbang, bila itu lebih mudah bagi kalian di hari hisab kelak untuk menghisab dirimu dihari ini, dan berhiaslah kalian untuk pertemuan akbar, pada saat amalan dipamerkan dan tidak sedikit pun yang dapat tersembunyii dari kalian.”

---

Bukti kecintaan Allah terhadap hambaNya

Nabi (SAW) bersabda: “Apabila sepertiga malam tiba, maka Allah turun kelangit pertama (sesuai dangan keagungan-Nya). Lalu memanggil (hamba-Nya): Adakah orang yang mau bertaubat? Aku akan menerima taubatnya, Adakah orang yang minta ampun? Aku akan mengampuninya, Adakah orang yang memerlukan sesuatu? Aku akan penuhi keperluannya, Hal seperti itu dilakukan oleh Allah setiap malam”

---

Keutamaan untuk menjaga hati : "Ketahuilah bahwa dalam jasad ini ada segumpal daging, apabila segumpal daging itu baik, maka akan menjadi baik semuanya, dan apabila segumpal daging itu jelek, maka akan jeleklah semuanya, ketahuilah bahwa segumpal daging itu adalah hati." (HR. Al-Bukhari dan Muslim).

Jika kita tdk mampu menjaga hati kita sendiri, bagaimana mungkin kita bisa menjaga hati orang lain

---

Hindari perpecahan ummat : Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam menyebutkan tentang hadits iftiraq (akan terpecahnya umat ini menjadi 73 golongan), beliau Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Ketahuilah, sesungguhnya orang-orang sebelum kamu dari Ahlul Kitab telah berpecah belah menjadi tujuh puluh dua golongan. Sesungguhnya (ummat) agama ini (Islam) akan berpecah belah menjadi tujuh puluh tiga golongan, tujuh puluh dua golongan tempatnya di dalam Neraka dan hanya satu golongan di dalam Surga, yaitu al-Jama’ah.” (HR. Abu Dawud)

---

Fisik juga memiliki hak untuk ditunaikan : “Sesungguhnya tubuhmu memiliki hak yang harus kau tunaikan, sesungguhnya kedua matamu memiliki hak yang harus kau tunaikan, sesungguhnya keluargamu memiliki hak yang harus kau tunaikan, sesungguhnya para pengunjungmu memiliki hak yang harus kau tunaikan.” (Mutafaq alaih)

---

Macam macam fiqih :

1. Fiqih Ibadah
Thaharah
Shalat
Zakat
Shaum
Haji dan Umrah
Hukum Jenazah
Jihad dan Muamalah dengan non Muslim

2. Fiqih Muamalah
Jual Beli
Waris
Ekonomi
Peradilan
Pernikahan
Safar
Adat Istiadat
Buruan dan Sembelihan
Sumpah dan Nazar
Syiasah Syariyyah
Kewanitaan

---

Keutamaan diam

Barang siapa beriman kepada Allah dan hari akhir, maka berkatalah yang baik dan jika tidak maka diamlah. (HR. Bukhari)

Ibnul Mubarok ditanya mengenai nasehat Luqman pada anaknya, lantas beliau berkata, “Jika berkata (dalam kebaikan) adalah perak, maka diam (dari berkata yang mengandung maksiat) adalah emas.”

Dari Abu Hurairah radhiallahuanhu, sesungguhnya Rasulullah bersabda: Siapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir hendaklah dia berkata baik atau diam, siapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir hendaklah dia menghormati tetangganya dan barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir maka hendaklah dia memuliakan tamunya (HR. Bukhari)

---

Peggy Melati Sukma kemudian membacakan salah satu syair dari buku Luapan Cinta di Air Tenang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sri Wahyuningsih

Sri Wahyuningsih
Sri Wahyuningsih

Pengikut