30 Agustus 2009

Pengajian Masjid Raya Bani Umar 30 Agustus 2009

Event : Pengajian Masjid Raya Bani Umar
Tanggal : 30 - 08 -2009
Pembicara : Prof Dr Hamdani Anwar MA
Judul : Tafsir Tematik ( Menyempurnakan amal sholeh dalam meningkatkan ibadah kita)

QS Az zalzalah : 7 – 8

Maka barang siapa mengerjakan kebaikan seberat zarrah niscaya dia akan melihat (balasan) nya, dan barang siapa mengerjakan kejahatan seberat zarrah niscaya dua akan melihat (balasan) nya.

---

Mengapa kita harus melihat amal perbuatan kita?

Kapan kita akan melihat amal perbuatan kita ?

Kita akan melihat sebagian amalan kita tatkala sakaratul maut / naza’

QS Al Mukminun : 99 – 100

“ (demikianlah keadaan orang orang kafir itu) hingga apabila datang kematian kepada seseorang dari mereka , dia berkata “ Ya Tuhanku kembalikanlah aku (ke dunia) agar aku dapat berbuat kebaikan yang telah aku tinggalkan . sekali – kali tidak. Sungguh itu adalah dalih yang diucapkannya saja . Dan dihadapan mereka ada barzakh sampai pada mereka dibangkitkan”

---

Mengapa manusia takut kematian ?

1. Manusia merasakan indahnya hidup didunia ini, terutama bagi orang yang berkecukupan

2. Manusia masih merasa terbebani dengan orang orang yang akan ditinggalkan

3. Tahu bahwa sakaratil maut itu menyakitkan

Doa yang senantiasa kita panjatkan untuk mengharapkan kemudahan / hilangnya rasa sakit saat sakaratul maut:

Allahumma inna nasalukal salamatan fiddin, waafiatan fii jazad, wajiyadatan fil ilmi wa barakatan fii rizki wataubatan qoblal maut warahmatan bakdal maut wmaghfirotan ba’dal maut, Allahumma hawwin alaina fi sakaratil maut”

---

4. Takut menerima balasan atas segala perbuatan yang telah dilaksanakan

QS At Takassur : 1 – 8

Bermegah megahan telah melailaikan kamu sampai kamu masuk ke dalam kubur. Sekali kali tidak ! kelak kamu akan mengetahui . sekali kali tidak , sekiranya kamu akan mengetahui dengan pasti niscaya kamu benar benar akan melihat neraka jahim kemudian kamu benar benar akan melihatnya dengan mata kepala sendiri kemudian kamu benar benar akan ditanya pada hari itu tentang kenikmatan (yang megah di dunia itu)

---

QS Al Alaq : 6 – 8

“sekali kali tidak, sungguh manusia itu benar benar melampaui batas apabila melihat diri nya serba cukup sungguh hanya kepada Tuhanmulah tempat kembali (mu)

---

Pergunakan Ramadhan untuk melengkapi amalan kita, sebagai contoh dengan memberi makan orang untuk berbuka:

“ Barang siapa yang memberikan makanan untuk berbuka puasa maka baginya mendapatkan pahala seperti yang diperoleh orang yang berpuasa tersebut tanpa mengurangi pahala bagi orang yang berpuasa itu sedikitpun” HR Ahmad , Ibnu Majjah dan Ibnu Hibban)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sri Wahyuningsih

Sri Wahyuningsih
Sri Wahyuningsih

Pengikut