23 November 2009

Pengajian Masjid Raya Bani Umar Tanggal 22 November 2009

Event : Pengajian Masjid Raya Bani Umar
Tanggal : 22 November 2009
Pembicara : Prof Dr Muslim Nasution ,MA
Tema: Manusia, Setan, Iblis, Jin

Jin itu ada yang taat kepada Allah

QS Al Jin : 1- 5
Katakanlah (hai Muhammad): "Telah diwahyukan kepadaku bahwasanya telah mendengarkan sekumpulan jin (akan Al Qur'an), lalu mereka berkata: Sesungguhnya kami telah mendengarkan Al Qur'an yang menakjubkan,
QS. al-Jinn (72) : 1
(yang) memberi petunjuk kepada jalan yang benar, lalu kami beriman kepadanya. Dan kami sekali-kali tidak akan mempersekutukan seorangpun dengan Tuhan kami,
QS. al-Jinn (72) : 2
dan bahwasanya Maha Tinggi kebesaran Tuhan kami, Dia tidak beristeri dan tidak (pula) beranak.
QS. al-Jinn (72) : 3
Dan bahwasanya orang yang kurang akal daripada kami selalu mengatakan perkataan yang melampaui batas terhadap Allah,
QS. al-Jinn (72) : 4
dan sesungguhnya kami mengira bahwa manusia dan jin sekali-kali tidak akan mengatakan perkataan yang dusta terhadap Allah.
QS. al-Jinn (72) : 5

---

Ada sekelompok manusia yang meminta bantuan jin untuk memudahkan urusannya

QS Al Jin : 6
Dan bahwasanya ada beberapa orang laki-laki di antara manusia meminta perlindungan kepada beberapa laki-laki di antara jin, maka jin-jin itu menambah bagi mereka dosa dan kesalahan.
QS. al-Jinn (72) : 6

---

Jin itu ada yang taat, ada yang kafir :

QS Al Jin : 11
Dan sesungguhnya di antara kami ada orang-orang yang saleh dan di antara kami ada (pula) yang tidak demikian halnya. Adalah kami menempuh jalan yang berbeda-beda.
QS. al-Jinn (72) : 11

---

Tidak ada pertolongan apapun yang lebih dahsyat dari pertolongan Allah

QS Al Fatihah : 5
Hanya Engkaulah yang kami sembah dan hanya kepada Engkaulah kami mohon pertolongan.
QS. al-Fatihah (1) : 5

---

Tidak semua orang bisa melihat hal gaib, hanya orang yang dipilihlah yang bisa melakukannya

QS Al Jin : 26
Dia adalah Tuhan) Yang Mengetahui yang ghaib, maka Dia tidak memperlihatkan kepada seorangpun tentang yang ghaib itu.
QS. al-Jinn (72) : 26

---

Para Nabipun mendapat ganguan dari manusia dan Jin dalam melaksanakan dakwahnya

QS Al An'am : 112
Dan demikianlah Kami jadikan bagi tiap-tiap nabi itu musuh, yaitu syaithan-syaithan (dari jenis) manusia dan (dari jenis) jin, sebahagian mereka membisikkan kepada sebahagian yang lain perkataan-perkataan yang indah-indah untuk menipu (manusia). Jikalau Tuhanmu menghendaki, niscaya mereka tidak mengerjakannya, maka tinggalkanlah mereka dan apa yang mereka ada-adakan.
QS. al-An'am (6) : 112

---

QS Al Mujadillah : 19
Syaitan telah menguasai mereka lalu menjadikan mereka lupa mengingat Allah; mereka itulah golongan syaithan. Ketahuilah, bahwa sesungguhnya golongan syaithan itulah golongan yang merugi.
QS. al-Mujadilah (58) : 19

---

Jangan tertipu daya dengan bujuk rayu setan / jin

QS Azzkhruh : 36 -39

Barangsiapa yang berpaling dari pengajaran (Rabb) Yang Maha Pemurah (al-Quran), Kami adakan baginya syaithan (yang menyesatkan) maka syaithan itulah yang menjadi teman yang selalu menyertainya.
QS. az-Zukhruf (43) : 36
Dan sesungguhnya syaithan-syaithan itu benar-benar menghalangi mereka dari jalan yang benar dan mereka menyangka bahwa mereka mendapat petunjuk.
QS. az-Zukhruf (43) : 37
Sehingga apabila orang-orang yang berpaling itu datang kepada Kami (di hari kiamat) dia berkata: "Aduhai, semoga (jarak) antaraku dan kamu seperti jarak antara masyrik dan maghrib, maka syaithan itu adalah sejahat-jahat teman (yang menyertai manusia)".
QS. az-Zukhruf (43) : 38
(Harapanmu itu) sekali-kali tidak akan memberi manfaat kepadamu di hari itu karena kamu telah menganiaya (dirimu sendiri). Sesungguhnya kamu bersekutu dalam azab itu.
QS. az-Zukhruf (43) : 39

---

Macam macam penggoda dari golongan Jin / setan :

1. Menggoda ulama / cendekiawan

2. Menggoda orang yang shalat

3. Menggoda para pedagang, pebisnis agar curang

4. Menggoda orang yang sedang kesusahan / kesulitan hidup untuk lemah akidahnya

5. Menggoda sebagian kelompok orang untuk memutar balikkan fakta

6. Menggoda hal hal yang berhubungan dengan seksual / syahwat

7. Menggoda untuk mengambil / merampas hak hak orang lain

---

Setan adalah musuh manusia

QS Fatir : 6
Sesungguhnya syaithan itu adalah musuh bagimu, maka anggaplah ia musuh (mu), karena sesungguhnya syaithan-syaithan itu hanya mengajak golongannya supaya mereka menjadi penghuni neraka yang menyala-nyala.
QS. Fathir (35) : 6

---

Mengapa ada musibah dalam kehidupan kita ?

QS Asy Syura : 30
Dan apa saja musibah yang menimpa kamu maka adalah disebabkan oleh perbuatan tanganmu sendiri, dan Allah memaafkan sebagian besar (dari kesalahan-kesalahanmu).
QS. as-Syura (42) : 30

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sri Wahyuningsih

Sri Wahyuningsih
Sri Wahyuningsih

Pengikut