06 Desember 2012

Majelis Reboan Pasaraya Blok M Tema Setia Kepada Pasangan

Event : Majelis Reboan Pasaraya Blok M
Tema : Setia Kepada Pasangan
Tanggal : 5 Desember 2012
Pembicara : Ustadzah Mamah Dedeh

Rasulullah menikahi Khadijah dan menjaga kesetiaannya meskipun kondisinya mulai dari ketika keadaan kaya kemudian miskin

QS Adh Dhuha : 8

Dan Dia mendapatimu sebagai seorang yang kekurangan, lalu Dia memberikan kecukupan.

---

Sumber kesetiaan antar pasangan

1. Saling mencintai

Bertahun-tahun setelah Siti Khadijah Ra. wafat, Rasulullah saw masih kerap menyambangi makamnya. Beliau juga sering menyebut-nyebut berbagai kebaikan almarhumah istrinya. Pujian-pujian itu tak jarang diucapkan Rasul di hadapan istri-istrinya yang lain. Rasulullah pun sangat memuliakan teman Khadijah semasa hidup. Tak jarang beliau memotong kambing lalu mencari teman-teman Khadijah untuk dihadiahkannya daging kambing tersebut. Hal itu membuat Siti Aisyah Ra cemburu. “Bukankah dia itu hanya seorang wanita tua sementara Allah telah menggantikannya untukmu wanita yang lebih darinya ?”. Rasulullah tersenyum sambil menjawab tegas, “Demi Allah, Allah swt tidak pernah menggantikan untukku yang lebih baik dari dirinya. Khadijah beriman kepadaku pada saat orang-orang mendustakanku, dia menyumbangkan hartanya padaku di saat orang-orang lain tidak ada yang mau memberikan bantuannya.”

---

2. Ta'awun : saling tolong menolong

QS Al Maidah : 2

... Dan tolong-menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran. Dan bertakwalah kamu kepada Allah, sesungguhnya Allah amat berat siksa-Nya.
---

Kesetiaan bukan hanya ucapan melainkan perbuatan

---

Iman berarti apa yang diyakini di dalam hati, diucapkan dengan lisan dan diamalkan dengan perbuatan, seperti inilah yang juga harus dilaksanakan didalam rumah tangga

---

3. Musyawarah berasal dari kata Syawara yaitu berasal dari Bahasa Arab yang berarti berunding, urun rembuk atau mengatakan dan mengajukan sesuatu

---

Jadi antara suami dan istri harus sering berdiskusi dalam membuat keputusan

---

4. Saling menutupi kekurangan masing masing pasangan

Qs Al Baqarah : 187

Dihalalkan bagi kamu pada malam hari bulan puasa bercampur dengan isteri-isteri kamu; mereka adalah pakaian bagimu, dan kamupun adalah pakaian bagi mereka. Allah mengetahui bahwasanya kamu tidak dapat menahan nafsumu, karena itu Allah mengampuni kamu dan memberi ma'af kepadamu. Maka sekarang campurilah mereka dan ikutilah apa yang telah ditetapkan Allah untukmu, dan makan minumlah hingga terang bagimu benang putih dari benang hitam, yaitu fajar. Kemudian sempurnakanlah puasa itu sampai (datang) malam, (tetapi) janganlah kamu campuri mereka itu, sedang kamu beri'tikaf dalam mesjid. Itulah larangan Allah, maka janganlah kamu mendekatinya. Demikianlah Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepada manusia, supaya mereka bertakwa.

---

Jadi saling menutupi kekurangan pasangan masing masing

---

Pentingnya kejujuran antar suami dan istri

“Hendaklah kalian berlaku jujur, sebab kejujuran itu mengantar kepada kebaikan dan kebaikan itu mengantar ke surga dan senantiasa orang itu berlaku jujur dan terus menerus berlaku jujur sehingga dicatat di sisi Allah selaku orang yang jujur. Dan janganlah kalian berlaku dusta, sebab dusta mengantar kepada kedurhakaan dan kedurhakaan itu mengantar kepada neraka, dan senantiasa orang yang berdusta dan terus menerus berdusta sehingga dicatat di sisi Allah sebagai pendusta”. (HR. Al-Bukhari dan Muslim).

---

Tanggung jawba kita kepada mualaf :

1. Tuntunan

2. Bimbingan

---

Pentingnya menghargai lelaki sebagai pemimpin wanita

QS An Nisa : 34

Kaum laki-laki itu adalah pemimpin bagi kaum wanita, oleh karena Allah telah melebihkan sebahagian mereka (laki-laki) atas sebahagian yang lain (wanita), dan karena mereka (laki-laki) telah menafkahkan sebagian dari harta mereka. Sebab itu maka wanita yang saleh, ialah yang taat kepada Allah lagi memelihara diri ketika suaminya tidak ada, oleh karena Allah telah memelihara (mereka). Wanita-wanita yang kamu khawatirkan nusyuznya, maka nasehatilah mereka dan pisahkanlah mereka di tempat tidur mereka, dan pukullah mereka. Kemudian jika mereka mentaatimu, maka janganlah kamu mencari-cari jalan untuk menyusahkannya. Sesungguhnya Allah Maha Tinggi lagi Maha Besar.

---

Prioritas sedekah adalah kedalam anggota keluarga kita terlebih dahulu

QS Al Baqarah : 215

Mereka bertanya kepadamu tentang apa yang mereka nafkahkan. Jawablah: "Apa saja harta yang kamu nafkahkan hendaklah diberikan kepada ibu-bapak, kaum kerabat, anak-anak yatim, orang-orang miskin dan orang-orang yang sedang dalam perjalanan". Dan apa saja kebajikan yang kamu buat, maka sesungguhnya Allah Maha Mengetahuinya

---

Jika sedang haid, jangan melakukan hubungan badan (intercourse), boleh melakukan petting

Qs Al Baqarah : 222

Mereka bertanya kepadamu tentang haidh. Katakanlah: "Haidh itu adalah suatu kotoran". Oleh sebab itu hendaklah kamu menjauhkan diri dari wanita di waktu haidh; dan janganlah kamu mendekati mereka, sebelum mereka suci. Apabila mereka telah suci , maka campurilah mereka itu di tempat yang diperintahkan Allah kepadamu. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang taubat dan menyukai orang-orang yang mensucikan diri

---

Persentuhan dengan wanita haid di luar bagian antara pusar dan lutut

Berdasarkan Hadis riwayat Aisyah Ra ia berkata : Apabila salah seorang di antara kami sedang haid, Rasulullah saw. memerintahkan untuk memakai izaar (kain bawahan menutupi bagian tubuh dari pusar ke bawah), kemudian beliau menggaulinya (tanpa senggama).(HR Muslim)

Berdasarkan Hadis riwayat Maimunah Ra ia berkata : Rasulullah saw. biasa menggauli (tanpa senggama) istri-istri beliau yang sedang haid dari luar izaar (kain bawahan menutupi bagian tubuh dari pusar ke bawah). (HR Muslim)

---

Tidur bersama wanita haid di dalam satu selimut

Hadis riwayat Ummu Salamah Ra ia berkata : Ketika aku sedang berbaring bersama Rasulullah saw. dalam satu selimut, tiba-tiba aku haid, maka aku keluar dengan pelan-pelan lalu mengambil pakaian khusus waktu haid. Rasulullah saw. bertanya kepadaku: Apakah engkau haid? Aku jawab: Ya. Beliau memanggilku dan aku berbaring lagi bersama beliau dalam satu selimut. Zainab binti Ummu Salamah berkata: Dia (Ummu Salamah) dan Rasulullah saw. mandi jinabat bersama dalam satu bejana. (HR Muslim)

---

Yang mewajibkan Mandi Ada 6 (enam)

1. Memasukkan hasafah (kepala kemaluan laki-laki) Pada paraj (kemaluan perempuan).

2. Keluar mani.

3. Haid.

4. Nifas.

5. Beranak.

6. Mati.

---

Tanda tanda kiamat, perbandingan antara wanita dan laki laki 50 : 1

Saat ini perbandingan laki laki dan perempuan adalah 1 : 50 artinya tiap lahir seorang laki laki maka bersamaan pula telah lahir 50 orang perempuan . Mengapa laki laki semakin berkurang pada masa masa yang akan datang ? Jawabnya : Allah telah mentakdirkan dalam kalam yang tersimpan di Lauh Mahfudz

---

Keutamaan ikhlas dalam beramal, jangan sampai ada "Udang dibalik batu"

QS Al Baqarah : 264

Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu menghilangkan (pahala) sedekahmu dengan menyebut-nyebutnya dan menyakiti (perasaan si penerima), seperti orang yang menafkahkan hartanya karena riya kepada manusia dan dia tidak beriman kepada Allah dan hari kemudian. Maka perumpamaan orang itu seperti batu licin yang di atasnya ada tanah, kemudian batu itu ditimpa hujan lebat, lalu menjadilah dia bersih (tidak bertanah). Mereka tidak menguasai sesuatupun dari apa yang mereka usahakan; dan Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang yang kafir

---

Jika kita mendapatkan ujian, cobaan, atau bahkan dizolimi orang, pahami ayat ini

QS Al Baqarah : 155-156

Sesungguhnya akan kami berikan cobaan kepadamu dengan sedikit ketakutan,kelaparan,kekurangan harta,jiwa,dan buah-buahan.Dan berikanlah kabar gembira kekepada mereka orang-orang yang sabar, yaitu orang- orang yang apabila ditimpah musibah mengucapkan inna lillahi wa ina ilai hirojingun(sengguhnyakami adalah milik Allah dan kepadaNya kami kembali)

---

Daripada menyalahkan orang lain karena mendzolimi kita, lebih baik kita introspeksi diri

QS At Tagabun : 11

Tidak ada sesuatu musibah pun yang menimpa seseorang kecuali dengan izin Allah; Dan barang siapa yang beriman kepada Allah, niscaya Dia akan memberi petunjuk kepada hatinya. Dan Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.

---

Selingkuh adalah salah satu hasil bujuk rayu setan

QS Al Baqarah : 268

Setan mengancam kamu dengan kefakiran dan menyuruh kamu berbuat keji

---

Pentingnya mengetahui masa iddah bagi orang yang bercerai/ditinggal meninggal pasangannya

At Thalaq : 2

Apabila mereka telah mendekati akhir iddahnya, maka rujukilah mereka dengan baik atau lepaskanlah mereka dengan baik dan persaksikanlah dengan dua orang saksi yang adil di antara kamu dan hendaklah kamu tegakkan kesaksian itu karena Allah. Demikianlah diberi pengajaran dengan itu orang yang beriman kepada Allah dan hari akhirat. Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar.

---

Banyaklah mengingat ingat kebaikan orang, lupakan kebaikan kita kepada orang orang

---

Musibah :

1. Mengangkat derajat

2. Teguran

---

Orang akan mendapatkan azab di dunia terebih dahulu kemudian di akhirat bagi pelaku

1. Orang yang menyakiti orang tua mertua

2. Menyakiti pasangan

3. Mengambil hak orang lain

---

Keindahan dunia jangan sampai melalaikan kita kepada Allah dan Rasulullah

QS Ali Imran : 14

Dijadikan indah pada (pandangan) manusia kecintaan kepada apa-apa yang diingini, yaitu: wanita-wanita, anak-anak, harta yang banyak dari jenis emas, perak, kuda pilihan, binatang-binatang ternak [l86] dan sawah ladang. Itulah kesenangan hidup di dunia, dan di sisi Allah-lah tempat kembali yang baik (surga).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sri Wahyuningsih

Sri Wahyuningsih
Sri Wahyuningsih

Pengikut