15 Mei 2013

Agar usia tak sekedar angka

Event : Pelatihan Penatalaksanaan jenazah sesuai sunnah dan kaidah kesehatan
Tanggal : 15 Mei 2013
Pembicara : HM. Jamaludin Ahmad, Psi
Tema : Agar usia tak sekedar angka

Penyesalan di akhirat

Qs Fatir : 37

Dan mereka berteriak di dalam neraka itu: Ya Rabb kami, keluarkanlah kami niscaya kami akan mengerjakan amal yang saleh berlainan dengan yang telah kami kerjakan. Dan apakah Kami tidak memanjangkan umurmu dalam masa yang cukup untuk berfikir bagi orang yang mau berfikir, dan (apakah tidak) datang kepada kamu pemberi peringatan? maka rasakanlah (azab Kami) dan tidak ada bagi orang-orang yang zalim seorang penolongpun.

---

Manakah negara paling islami di dunia?

---

Seberapa jauh ”nilai Islami” mempengaruhi perilaku masyarakat dan menjadi kenyataan dalam kehidupan bernegara dan sosial?

---

Menjadi negara islami No 1 di dunia sangat sulit ?

Menjadi Islami di mulai dari Diri Sendiri dan Keluarga

Caranya ?

Mensyukuri kelimpahan waktu

QS Al Ashr : 1-3

Demi masa.

Sesungguhnya manusia itu benar-benar berada dalam kerugian,

kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh dan nasehat menasehati supaya mentaati kebenaran dan nasihat menasihati supaya menetapi kesabaran.

---

Waktu adalah kehidupan

Tidak ada waktu yang terulang

Tidak ada detik yang tidak dipertanggung jawabkan

Bukan banyaknya saja yang menentukan, tapi lebih pada di isi apa waktu itu

---

Kalau ada pemberitahuan bahwa 7 hari lagi akan kiamat, Apa yang akan dilakukan?

Pertanyaan ? Kapan akan mati ? Atau Saya mau hidup sampai kapan?

---

Apa yang belum tercapai?

Kebaikan yang saya perbuat untuk diri sendiri hari ini?

Manfaat untuk orang lain ?

Usia yang sudah terpakai ?

Apakah kita terlena dengan waktu ?

---

ciri – ciri dapat mencapai usia 100 tahun karakternya :

1. tidak cenderung terganggu oleh emosi negatif, sehingga mereka tidak berseteru dengan orang lain, tidak marah atau merasa bersalah, tidak tegang atau depresi

2. lebih terbuka akan perubahan

3. teliti : artinya mengikuti pesan dokter untuk menjaga gaya hidup sehat.

---

Barangsiapa yang ingin dilapangkan rezeki dan dipanjangkan umurnya maka hendaknya ia menyambung tali silaturahmi." (HR.Bukhari)

---

Lebih baik terlambat daripata terlambat sekali

---

QS At Takatsur : 1-8

Bermegah-megahan telah melalaikan kamu,

sampai kamu masuk ke dalam kubur.

Janganlah begitu, kelak kamu akan mengetahui (akibat perbuatanmu itu),

dan janganlah begitu, kelak kamu akan mengetahui.

Janganlah begitu, jika kamu mengetahui dengan pengetahuan yang yakin,

niscaya kamu benar-benar akan melihat neraka Jahannam,

dan sesungguhnya kamu benar-benar akan melihatnya dengan ainul yakin,

kemudian kamu pasti akan ditanyai pada hari itu tentang kenimatan (yang kamu megah-megahkan di dunia itu).

---

QS Ibrahim : 7

Dan (ingatlah juga), takala Rabbmu memalumkan: Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nimat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nimat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih

---

Bagaimana hubungan kita dengan keluarga, tetangga, atasan, bawahan, teman kerja ?

---

Sebagai orang tua kita kadang terlalu sibuk cari harta dan tidak punya waktu untuk dakwah

---

Agar usia bermakna

1. Hidup penuh dengan rasa syukur dan sabar

2. Hidup berdasar Tauhid yg kuat

3. Membekali dan menempa diri dengan 5 (lima) kecerdasan (IQ, EQ, SQ, SosQ, IdQ). Perhatikan 5 wahyu pertama.

4. Mencintai Allah dan Rasulnya melebihi cinta kita pada yang lain (dekat dg Al-Quran & As-Sunnah)

5. Miliki hubungan yg indah dengan ortu dan keluarga

6. Ikhlas dan senang memberi/berjuang/berkorban serta bermuhasabah.

7. Memiliki Visi dan Misi yang jelas dan visioner (dunia akherat)

8. Tumbuh dengan keteladanan dan team work/silaturrahim yang kuat

9. Setiap kegiatan direncanakan dengan strategi yang matang dan dilaksanakan dengan semangat tajdid ( menghidupkan, membangkitkan dan mengembalikan) dan jihad

---

Hijrah itu Change, Movement

---

Mari kita ciptakan kehidupan yang diwarnai semangat silaturrahim (bersinergi dan mencari solusi). Termasuk silaturrahim untuk menyiapkan anak cucu kita sebagai kader Islam

Agar ber-Islam itu membahagiakan, Agar urusan sesulit apapun menjadi mudah, Agar akhlak kita mulia, Agar Islam itu menjadi rahmatan lil ‘alamin, Mari kita biasakan beramal dan tersenyum ikhlas kepada siapapun

---

Semoga hidup kita lebih bermakna dan barokah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sri Wahyuningsih

Sri Wahyuningsih
Sri Wahyuningsih

Pengikut