17 Januari 2012

Pengajian Al Mizan Tema : Access To Family Success Tanggal : 16 Januari 2012

Event : Pengajian Al Mizan
Tema : Access To Family Success
Tanggal : 16 Januari 2012
Pembicara : Ustadz Nurul Huda Haem

Mari semangat di waktu pagi dengan melaksanakan hal hal yang bermanfaat

---

Diriwayatkan bahwa seorang sahabat Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam, Shakhr Al Ghamidi, berkata bahwa Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam berdoa :

“Allahumma baarik li ummatii fii bukuurihaa“

(Ya Allah, limpahkanlah keberkahan kepada umatku pada pagi hari mereka).

---

Ada beberapa dalil yang menuliskan sumpah Allah kepada suasana pagi

QS As Syams : 1

Demi matahari dan cahayanya di pagi hari

---

Qs Adh Dhuha : 1

Demi waktu matahari sepenggalahan naik

---

Qs Al Fajr : 1

Demi fajar

---

Didalam rumah tangga, kita harus bisa mengatasi Ancaman Gangguan Hambatan Tantangan

---

Cita cita tinggi kita salah satu diantaranya adalah mati dalam keadaan muslim

Qs Al Baqarah : 132

Dan Ibrahim telah mewasiatkan ucapan itu kepada anak-anaknya, demikian pula Ya'kub. (Ibrahim berkata): "Hai anak-anakku! Sesungguhnya Allah telah memilih agama ini bagimu, maka janganlah kamu mati kecuali dalam memeluk agama Islam"

---

Hati hati terhadap bisikan setan yang masuk melalui jin dan manusia

Qs An Nas : 4-6

dari kejahatan (bisikan) syaitan yang biasa bersembunyi,

yang membisikkan (kejahatan) ke dalam dada manusia,

dari jin dan manusia

---

Tingkatan nafs :

1. dada : as shadr

2. hati : al qolb

3. hati lebih dalam : al fuad

4. hati paling dalam : al lub

---

Sebelum menikah, calon pengantin harus lulus dalam pendidikan calon pengantin

---

Keutamaan pendidikan calon pengantin

Pasangan calon pengantin khususnya dari kalangan Muslim akan diwajibkan lulus pranikah sebelum secara resmi menikah, karena dengan mengikuti kursus pranikah diharapkan dapat mewujudkan keluarga sakinah yang bahagia dan sejahtera.

Dengan bekerjasama Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BBKBN), maka di setiap Kantor Urusan Agama (KUA) di tiap kecamatan mulai tahun 2009, sudah dapat melaksanakan kursus pranikah bagi calon pengantian selama 1-3 minggu.

Materi pemberian kursus pranikah, antara lain proram kesehatan reproduksi (kespro) tentang upaya menjaga kesehatan ibu saat hamil, melahirlkan, pentingnya progam keluarga berencana (KB), hukum syariah tentang perkawinan dalam Islam, seperti menyucikan hadas besar dan kecil, manajemen kuangan agar mampu mendiri.

Selain itu, materi kurusus bagaimana mendidik anak agar tetap sehat, cerdas dan berkreatif, serta sosialisasi UU No 10/1974 tentang Perkawinan, UU anti Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT), serta pemahaman fungsi keluarga, seperti fungsi ketahanankeluarga, kesejahteraan, sosial dan ekonomi.

Pemberian kursus pranikah juga dimaksudkan mencegah kasus perceraian dalam tahun belakangan ini meningkat akibat belum siapnya calon pengantin berkeluarga, serta mencegah kasus KDRT dan mengurangi jumlah kematian ibu melahirkan, jumlah kematian bayi.

Sementara itu, menyoroti gejala rapuhnya sendi kehidupan perkawinan dan keluarga serta merosotnya peran orangtua dilihat dari kasus perceraian, kenakalan dan penyimpangan perilaku anak dan remaja dari tahun ke tahun yang terus meningkat.

Kasus-kasus perselisihan, KDRT, perceraian, kenakalan remaja, penyimpangan perilaku hingga penularan HIV/AIDS pada pasangan yang menikah, antara lain karena krisis nilai-nilai perkawinan dan liberalisasi keluarga yang kini menjadi ancaman nyata.

"Di sisi lain kearifan lokal yang selama ini membingkai ketahanan keluarga kian surut pengaruhnya di masyarakat dan ditambah pengaruh media yang menjadi kasus figur publik menjad tontonan dan bacaan menarik,"

Pengaruh media yang mengekpos kasus-kasus konflik rumah tangga dan perceraian di kalangan figur publik, disadari atau tidak, membawa dampak negatif di tengah masyarakat, sehingga penguatan lembaga perkawinan merupakan satu keniscayaan dalam pembangunan

---

Bila sebuah rumah tangga mengalami perceraian maka anak anak lah yang pertama kali harus diselamatkan

---

Visi misi keluarga muslim tidak hanya untuk kepentingan dunia melainkan akhirat

Qs Ar Ra'du : 23-24

(yaitu) surga 'Adn yang mereka masuk ke dalamnya bersama-sama dengan orang-orang yang saleh dari bapak-bapaknya, istri-istrinya dan anak cucunya, sedang malaikat-malaikat masuk ke tempat-tempat mereka dari semua pintu;

(sambil mengucapkan): "Salamun 'alaikum bima shabartum". Maka alangkah baiknya tempat kesudahan itu.

---

Makna anak dan pasangan hidup menurut Al Quran

1. Sebagai penyedap mata dikala memandang, sebagai penuejuk hati dikala sedih

Sebagaimana doa yang ada di

Qs Al Furqon : 74

Dan orang-orang yang berkata: "Ya Rabb kami, anugerahkanlah kepada kami isteri-isteri kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertaqwa

---

2. Perhiasan kehidupan dunia

Qs Al Kahfi : 46

Harta dan anak-anak adalah perhiasaan kehidupan dunia tetapi amalan-amalan yang kekal lagi saleh adalah lebih baik pahalanya di sisi Rabbmu serta lebih baik untuk menjadi harapan

---

3. Pasangan dan anak ada yang sebagai musuh

Qs At Tagabun : 14

Hai orang-orang yang beriman, sesungguhnya di antara isteri-isterimu dan anak-anakmu ada yang menjadi musuh bagimu, maka berhati-hatilah kamu terhadap mereka; dan jika kamu memaafkan dan tidak memarahi serta mengampuni (mereka) maka sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.

---

Mari membangun kedekatan hubungan antara anak dan orang tua tanpa terhalang batasan usia

---

Mari menysukuri nikmat berkeluarga

QS An Nahl : 72

Allah menjadikan bagi kamu isteri-isteri dari jenis kamu sendiri dan menjadikan bagimu dari isteri-isteri kamu itu, anak-anak dan cucu-cucu, dan memberimu rezki dari yang baik-baik. Maka mengapakah mereka beriman kepada yang bathil dan mengingkari ni'mat Allah ?"

---

Faktor utama penyebab perceraian adalah adanya ketidak cocokan antara suami dan istri

---

Solusi islam jika di dalam rumah tangga terjadi perselisihan antara suami dan istri

Qs An Nisa : 35

Dan jika kamu khawatirkan ada persengketaan antara keduanya, maka kirimlah seorang hakam dari keluarga laki-laki dan seorang hakam dari keluarga perempuan. Jika kedua orang hakam itu bermaksud mengadakan perbaikan, niscaya Allah memberi taufik kepada suami-isteri itu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal.

---

Keutamaan menutupi aib pasangan hidup, satu sama lain

Qs Al Baqarah : 187

Dihalalkan bagi kamu pada malam hari puasa bercampur dengan isteri-isteri kamu, mereka itu adalah pakaian, dan kamu pun adalah pakaian bagi mereka. Allah mengetahui bahwasanya kamu tidak dapat menahan nafsumu, karena itu Allah mengampuni kamu dan memberi maaf kepadamu. Maka sekarang campurilah mereka dan carilah apa yang telah ditetapkan Allah untukmu, dan makan minumlah hingga terang bagimu benang putih dari benang hitam, yaitu fajar. Kemudian sempurnakanlah puasa itu sampai malam,(tetapi) janganlah kamu campuri mereka itu, sedang kamu beri'tikaf dalam masjid. Itulah larangan Allah, maka janganlah kamu mendekatinya. Demikianlah Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepada manusia, supaya mereka bertaqwa.

---

How to achieve " access to family success " :

1. Benahi visi misi keluarga

sesuai dengan Qs Ar Ra'du : 23-24

(yaitu) surga 'Adn yang mereka masuk ke dalamnya bersama-sama dengan orang-orang yang saleh dari bapak-bapaknya, istri-istrinya dan anak cucunya, sedang malaikat-malaikat masuk ke tempat-tempat mereka dari semua pintu;

(sambil mengucapkan): "Salamun 'alaikum bima shabartum". Maka alangkah baiknya tempat kesudahan itu.

---

2. Belajar menahan diri

3. Buat momentum bermutu, murah, romantis dan berkualitas

Kreatifitas dalam membuat kenyamanan di dalam rumah

4. Baguskan komunikasi

baik antara komunikator, komunikan, metode dan isi di dalam komunikasi

5. Berdoa dan beribadah bersama di dalam keluarga

---

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sri Wahyuningsih

Sri Wahyuningsih
Sri Wahyuningsih

Pengikut