11 Februari 2009

Pengajian mahagoni Ibu Hafni 8 Januari 2009

Event : Pengajian mahagoni Ibu Hafni
Tanggal : 8-1-2009
Pembicara : Ustad Eri (SIT Auliyaa)
Judul : Syukur

Orang yang sakit itu sedang dihapus dosa-dosanya

Orang yang beriman tidak pernah putus asa

Orang tidak akan mendapatkan ujian melainkan mampu mengatasinya

Orang yang merugi adalah orang yang lupa mengingat Allah

Jangan pernah merasa kurang, lihat kebawah, banyak orang yang kurang beruntung dibanding kita

QS Surat Yunus: 12

“ dan apabila manusia ditimpa bahaya , dia berdoa kepada kami dalam keadaan berbaring, duduk atau berdiri, tetapi setelah kami hilangkan bahaya itu darinya, dia kembali ke jalan yang sesat, seolah-olah dia tidak pernah berdoa kepada Kami, untuk menghilangkan bahaya yang menimpanya. Demikianlah dijadikanlah terasa indah bagi orang – orang yang melampau batas apa yang mereka kerjakan.”

Setelah orang yang kita cintai telah tiada, baru kita tahu bahwa betapa pentingnya keberadaan orang itu bagi kita

Rasa syukur itu dating ketika kita sedang diuji, contoh:nikmat sehat terasa begitu penting ketika kita sedang merasakan sakit.

Sifat manusia adalah mengingat apabila dalam keadaan susah.

Bersyukur itu adalah kewajiban kita, Bersyukur itu dengan melihat hikmah apa yang ada dibalik bencana

Orang yang bersyukur itu menyadari bahwa apa yang dia miliki sekarang adalah titipan belaka

Orang yang baik adalah orang yang membawa manfaat bagi sekelilingnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sri Wahyuningsih

Sri Wahyuningsih
Sri Wahyuningsih

Pengikut