06 Desember 2009

Pengajian Masjid Raya Bani Umar Tanggal 06 Desember 2009

Event : Pengajian Masjid Raya Bani Umar
Tanggal : 06 Desember 2009
Pembicara :DR.H Khusnul Hakim MA
Tema : Kajian Hadist

Wasiat Rasulullah kepada Ibnu Abbas :
  1. peliharalah Allah niscaya Dia akan memeliharamu
  2. Peliharalah Allah niscaya kamu akan menemuiNya berada dihadapanmu
  3. Jika kamu meminta (sesuatu) mintalah kepada Allah
  4. Jika kamu meminta pertolongan , mintalah kepada Allah
  5. Jika semua orang bersepakat untuk memberimu kemanfaatan maka itu tidak akan terjadi kecuali sesuatu itu ditetapkan untukmu.
  6. Jika semua orang bersepakat untuk mencelakakanmu maka itu tidak akan terjadi kecuali hal itu ditetapkan bagimu.


Yang dimaksud memelihara Allah adalah dengan cara menjaga hak hak Nya, antara lain :
  1. melaksanakan perintahNya
  2. menjauhi laranganNya


Hak Allah terbesar (Ibadah / perintah Allah yang harus dipelihara)
  1. shalat
QS 2 : 238
Peliharalah semua shalat (mu), dan (peliharalah) shalat wusthaa. Berdirilah untuk Allah (dalam shalatmu) dengan khusyu.
QS. al-Baqarah (2) : 238
  1. sumpah
QS 5 : 89
Allah tidak menghukum kamu disebabkan sumpah-sumpahmu yang tidak dimaksud (untuk bersumpah), tetapi Dia menghukum kamu disebabkan sumpah-sumpah yang kamu sengaja, maka kaffarat (melanggar) sumpah itu, ialah memberi makan sepuluh orang miskin, yaitu dari makanan yang biasa kamu berikan kepada keluargamu, atau memberi pakaian kepada mereka atau memerdekakan seorang budak. Barangsiapa tidak sanggup melakukan yang demikian, maka kaffaratnya puasa selama tiga hari. Yang demikian itu adalah kaffarat sumpah-sumpahmu bila kamu bersumpah (dan kamu langgar). Dan jagalah sumpahmu. Demikianlah Allah menerangkan kepadamu hukum-hukum-Nya agar kamu bersyukur (kepada-Nya).
QS. al-Mai'dah (5) : 89
  1. Kemaluan (kehormatan)
QS 23 : 5 - 6
Dan orang-orang yang menjaga kemaluannya.
QS. al-Mu'minun (23) : 5
Kecuali terhadap isteri-isteri mereka atau budak yang mereka miliki, maka sesungguhnya mereka dalam hal ini tiada tercela.
QS. al-Mu'minun (23) : 6
  1. Isi kepala dan perut


Bentuk penjagaan Allah terhadap hambaNya :
  1. kemaslahatan duanianya, menyangkut dirinya, keluarganya dan harta bendanya, Bahkan terkadang setelah ia meninggal dunia.
QS 13 : 11
Bagi manusia ada malaikat-malaikat yang selalu mengikutinya bergiliran, di muka dan di belakangnya, mereka menjaganya atas perintah Allah. Sesungguhnya Allah tidak merobah keadaan sesuatu kaum sehingga mereka merobah keadaan yang ada pada diri mereka sendiri. Dan apabila Allah menghendaki keburukan terhadap sesuatu kaum, maka tak ada yang dapat menolaknya; dan sekali-kali tak ada pelindung bagi mereka selain Dia.
QS. ar-Ra'd (13) : 11
  1. Agama dan imannya baik di saat ia masih hidup atau setelah meninggal dunia.
QS Kahfi : 46
Harta dan anak-anak adalah perhiasan kehidupan dunia tetapi amalan-amalan yang kekal lagi saleh lebih baik pahalanya di sisi Tuhanmu serta lebih baik untuk menjadi harapan.
QS. al-Kahfi (18) : 46


Doa tidak akan diijabah apabila saat berdoa kita melakukan :
  1. memutus hubungan silahturahim
  2. sedang melakukan dosa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sri Wahyuningsih

Sri Wahyuningsih
Sri Wahyuningsih

Pengikut